PURBALINGGA INFO – Dalam rangka memperingati World Bicycle Day dan Hari Lingkungan Hidup sedunia, Pemerintah Purbalingga berkolaborasi dengan Indonesia Sport Sepeda Indonesia (ISSI) mengadakan kegiatan Gowes Bareng komunitas sepeda, para kepala OPD, dan dipimpin langsung oleh Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi, Minggu (5/6/2022).
“Kegiatan ini dilaksanakan untuk memasyarakatkan olahraga, dan mengolahragakan masyarakat agar imun kita semua tetap baik, sehingga Covid menjauh dari masyarakat Purbalingga” ujar bupati.
Bupati menambahkan bahwa pemerintah memiliki program Bulan Pancasila dalam rangka memperingati hari lahirnya Pancasila. Bulan Pancasila juga diharapkan dapat berjalan dengan semarak melalui adanya kegiatan Gowes Bareng kali ini.
Selain bersepeda bersama, terdapat rangkaian penanaman sejumlah bibit pohon tanaman di dua titik rute bersepeda yang dilewati, yakni di jalan lingkar GOR Goentoer Darjono (Kelurahan Purbalingga Kidul) dan Kompleks Sanggar Bhakti Kwarcab Purbalingga (Kelurahan Purbalingga Lor).
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Purbalingga, Priyo Satmoko mengungkapkan bahwa total ada 60 bibit pohon yang ditanam karena memang terbatasnya lahan area perkotaan. Jenis pohon yang ditanam adalah Ketapang, Manggis dan Mahoni yang nantinya dapat bermanfaat sebagai resapan air.
Priyo berharap adanya kegiatan Gowes Bareng dan Penanaman pohon dapat menjadi bentuk konservasi alam yang bermanfaat bagi masyarakat di wilayah Kabupaten Purbalingga.
“Penanaman pohon pada pagi hari ini menjadi bukti komitmen Pemerintah Purbalingga dalam menciptakan lingkungan hidup yang lestari, indah, rimbun, dan hijau demi mewujudkan Satu Bumi untuk Masa Depan.” pungkasnya.