5 Aplikasi Pengingat Waktu Sholat, Gratis Terbaik

Aplikasi –  5 Aplikasi Pengingat Waktu Sholat Terbaik. Apabila kamu adalah seorang yang sering lupa dengan jadwal waktu sholat, atau memang kamu perlu aplikasi untuk mengingatkan waktu untuk melaksanakan sholat secara tepat waktu, daftar rekomendasi ini sangat tepat mari simak beberapa rekomendasi aplikasi jadwal solat di bawah ini.

1. Andi Unpam – Jadwal Sholat, Kiblat dan Adzan

Rekomendasi aplikasi pengingat waktu sholat yang pertama ditawarkan oleh Andi Unpam yaitu Jadwal Sholat, Kiblat dan Adzan.

Bisa kamu download secara gratis di Play Store untuk aplikasi pengingat waktu sholat dengan banyak fitur yang bukan hanya mengingatkan waktu sholat saja. Aplikasi ini juga bisa memperlihatkan kamu jadwal imsakiyah puasa Ramadhan bahkan dalam puasa Sunnah sekalipun.

Jarak kamu dengan Ka’bah juga dapat ditampilkan dalam aplikasi ini, apabila kamu kebingungan untuk arah kiblat apabila akan melaksanakan ibadah sholat kamu bisa juga melihat pada aplikasi ini menggunakan fitur melihat arah kiblat dari lokasi kamu saat ini.

4. Kodelokus – Jadwal Sholat dan Imsakiyah

Aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk mengingatkan waktu sholat yang kedua dari 5 rekomendasi aplikasi pengingat waktu sholat yaitu Jadwal Sholat dan Imsakiyah.

Baca Juga :  Cara Mengaktifkan Battery Saver di Windows 11

Sesibuk apapun kita pada pekerjaan yang sedang dilakukan jangan sampai meninggalkan atau melalaikan sholat dan aplikasi ini dapat membantu kamu untuk mengingatkan waktu sholat.

Karena terdapat alarm yang akan berbunyi ketika sudah tiba waktunya melakasanakan ibadah sholat yang bisa diatur menjadi suara adzan.

Tentu aplikasi ini sangat cocok untuk kamu yang menginginkan sholat pada awal waktu sehingga tidak akan terlambat untuk melakukan sholat berjamaah.

3. the WALi studio – Jadwal Sholat dan Kiblat, Al Quran, Hadis

Aplikasi yang ditawarkan oleh the WALi studio ini masuk kedalam rekomendasi ketiga untuk aplikasi pengingat waktu sholat terbaik. Fitur yang memang sudah harus tersedia pada aplikasi ini yaitu menghitung mundur jadwal sholat dan apabila waktunya telah tiba akan keluar suara adzan yang merdu dengan ini bisa mengingatkan kamu agar bersiap menjalani ibadah sholat.

Namun aplikasi ini juga memiliki kelebihan dibanding yang lain, kelebihannya yaitu terdapat fitur yang bisa mendeteksi dimana lokasi kamu saat ini menggunakan fitur gps sehingga ketika kamu sedang berada diluar kota sekalipun aplikasi ini akan mendeteksi dengan akurat untuk jadwal waktu sholat yang akurat di tempat yang sedang kamu singgahi.

Baca Juga :  Aplikasi Pengukur Tinggi Badan di Smartphone

Terdapat juga kalkulator Zakat yang bisa kamu gunakan untuk menghitung berapa zakat yang harus kamu keluarkan dari harta yang kamu miliki, seperti zakat dari emas dengan mengambil nilai emas saat ini dan menghitung berapa zakat yang harus kamu bayarkan.

4. Athanotify – waktu shalat

Aplikasi pengingat waktu sholat yang bisa kamu gunakan yang masuk kedalam rekomendasi kedua yaitu Athanotify.

Bukan cuma sekedar aplikasi pengingat waktu sholat saja, aplikasi Athanotify ini bisa memperlihatkan kamu untuk informasi tentang tata cara sholat yang khusus serta bacaan sholat yang benar yang ada di dalam aplikasi yang satu ini.

Bukan hanya itu saja untuk jadwal sholat akan selalu di-update setiap minggunya oleh Aplikasi Athanotify ini. Fitur yang cukup menarik yang terdapat pada aplikasi Athanotify ini yaitu terdapat Mode Sunyi yang bisa aktif secara otomatis ketika waktu berdoa jadi ketika kamu sedang melaksanakan sholat kamu tidak akan mendapat gangguan dari suara pada ponsel kamu serta untuk sholat Jum’at dan tarawih.

Baca Juga :  Aplikasi B612 Anak, Prediksi Wajah Bayi Online

5. Toppa – Alarm Adzan Otomatis Muslim Indonesia

Masuk kedalam rekomendasi aplikasi pengingat waktu sholat Terbaik yang terakhir yaitu bernama Toppa. Apabila kamu membutuhkan aplikasi dengan tampilan yang singkat dan praktis tentu ini bisa menjadi pilihan kamu.

Keunggulan dari aplikasi ini yaitu bukan hanya digunakan untuk mengingatkan waktu sholat wajib saja sesuai jadwal. Namun kamu juga bisa menggunakan aplikasi ini untuk mengingatkan jadwal waktu sholat tahajud, duha bahkan sampai sholat sunnah.

Fitur-fitur menarik yang terdapat pada aplikasi pengingat waktu sholat yang satu ini yaitu terdapat Al Qur’an offline yang dapat kamu akses tanpa jaringan internet, kamu juga bisa mengganti suara adzan dengan irama sesuai keinginan dan masih terdapat fitur menarik lain yang ada pada aplikasi ini.