Intip Yuk, Harga Resmi Harley Davidson di Indonesia

Berita Warganet – Intip Yuk, Harga Resmi Harley Davidson di Indonesia. Kedatangan model baru Harley-Davidson melalui jaringan resminya tentu saja semakin membuat pencinta Harley-Davidson di Indonesia memiliki alternatif baru.

Model anyar tersebut merupakan model global yang diluncurkan secara virtual pada 19 Januari lalu.

Model baru Harley-Davidson ini diklaim memberikan lebih banyak pilihan dengan teknologi terbaru yang disematkan di motor Amerika itu.

Model 2022 ini diproduksi dengan berfokus pada performa, gaya, teknologi, dan kebebasan jiwa dalam bereskpresi.

Tidak heran jika Harley-Davidson juga menawarkan opsi gaya dengan tren terbaru, seperti pilihan warna two-tone untuk motor Street Glide Special dan Road Glide Special, serta rangkaian pilihan warna 2022 untuk model Road King Special.

Baca Juga :  Simak Selengkapnya Spesifikasi, Interior dan Harga Chevrolet Trax Terbaru!

Memimpin lini produk terbaru tahun ini adalah motor cruiser Street Bob 114 yang berani dan Fat Boy 114 yang diperbarui.

Menggabungkan kekuatan dan teknologi modern dengan gaya otentik Amerika untuk memberikan pengalaman berkendara yang sesungguhnya.

Model Street Bob 114 mendapatkan peningkatan terbaru melalui mesin Milwaukee-Eight 114 yang bertenaga, dan membuatnya menjadi model Softail yang paling ringan.

Selain itu, tentu saja, ada banyak elemen gaya baru di semua jajaran terbaru Harley-Davidson di 2021 ini.

Contohnya saja untuk Fat Boy 114 2021, Harley-Davidson mengganti lapisan krom yang cerah untuk menawarkan tampilan yang berbeda.

Lapisan krom itu menghiasi penutup mesin, knalpot, dan detail ujung depan.Termasuk pula bingkai lampu depan, penutup garpu, penyangga fender belakang, konsol tangki, dan penutup ventilator.

Baca Juga :  Honda CBR 150R 2022, Review Spesifikasi Mesin dan Harga Terbaru!

Sementara untuk motor touring, mendapatkan pelindung mesin low profile baru untuk membantu menekankan bantingan mereka.

Baik untuk model Street Glide Special dan Road Glide Special mendapatkan skema cat dua warna baru untuk edisi 2022 ini.

Lalu, ada pilihan aksen krom gelap atau cerah. Road King Special dan Street Glide Special juga mendapatkan lampu depan LED Daymaker baru dari Harley-Davidson.

“Sebagai bagian dari upaya kami menjadi yang terbaik untuk memenuhi kebutuhan konsumen, lini motor inovatif milik Harley-Davidson menawarkan pengalaman berkendara yang baru.”

“Dilengkapi dengan teknologi terkini dan fitur yang diperbarui dengan harga yang terjangkau,” ujar Sajeev Rajasekharan, Managing Director, Harley-Davidson, Asia Emerging Markets & India.

Baca Juga :  McLaren 570S Terbaru, Lengkap Dengan Harga!

“Sejak diluncurkannya lini motor MY21, kami telah mendapatkan ketertarikan yang luar biasa dari masyarakat di wilayah ini dan percaya bahwa melalui pengumuman ini, respon positif akan diberikan oleh komunitas penggemar di Indonesia.”

“Kami berkomitmen untuk membuat berkendara mudah diakses dan menantikan saat menjadi bagian dari perjalanan mereka dalam mencari kebebasan,” katanya.

Harga Harley-Davidson Model 2021

Sportster

Iron 883 Rp420.000.000
Forty-Eight Rp515.000.000

Softail

Street Bob 114 Rp625.000.000
Fat Bob 114 Rp665.000.000
Fat Boy 114 Rp680.000.000
Breakout 114 Rp710.000.000

Touring

Road King Special Rp850.000.000
Street Glide Special Rp985.000.000
Road Glide Special Rp985.000.000
Ultra Limited Rp1.050.000.000