Daftar Isi
Berita Warganet – Cat Bugatti Divo Ini Seharga Rp14 Miliar, Begini Tampilannya!. Bugatti Divo sudah menjadi salah satu hypercar paling eksklusif di dunia mengingat hanya 40 unit yang diproduksi.
Tak terbayangkan betapa ikoniknya mobil ini. Dari mereknya saja sudah melambangkan prestise, apalagi jumlah produksinya yang sangat amat terbatas itu.
Namanya manusia tak ada puasnya. Sudah memiliki Bugatti Divo belum cukup dan ingin dibuat the one and only dengan cat supereksklusif.
Inilah Bugatti Divo Ladybird, hypercar dengan corak yang sangat khusus. Harga catnya tembus sejuta dolar AS (sekitar Rp14,2 miliar).
Sebelumnya tak terungkap tapi sekarang Bugatti telah mengungkapkan latar belakang proyek ambisius tersebut.
Bugatti Divo dengan cat istimewa ini dipesan oleh seseorang dengan kekayaan berlimpah. Lalu, Departemen desain dan pengembangan Bugatti menerima tantangan tersebut.
Proyek yang Kompleks
Proyek ini lahir pada Agustus 2018, tak lama setelah Bugatti Div baru saja dirilis perdana di dunia.
Pemilik mobil ini adalah orang Amerika Serikat yang menginginkan corak tertentu dengan bentuk berlian dan kontras warna khusus.
Ide ini dipraktikkan oleh Bugatti yang merancang warna metalik “Customer Special Red” dan “Graphite”. Dengan cara ini, jenis kontras yang diminta oleh klien tercapai.
Apa yang tampak sebagai proses yang sederhana, sebenarnya membutuhkan lebih dari satu setengah tahun pengerjaan.
Para desainer, pada kenyataannya, harus berurusan dengan permukaan Bugatti Divo yang melengkung dan rumit.
Hampir setiap berlian dirancang dengan program grafik dan diterapkan dengan presisi hingga hitungan milimeter.
Ada sekitar 1.600 bentuk berlian yang kemudian disisipkan pada bodywork untuk mencapai hasil akhir.
Eksklusivitas Bugatti Divo Pada Harganya
Seperti yang kami katakan, keseluruhan proyek bernilai satu juta dolar. Terkesan sangat mahal tapi rasanya cukup sebanding dengan mobilnya.
Bugatti_Divo saat dirilis saja banderolnya sudah 5 juta euro (sekitar Rp86,1 miliar). Bisa jadi, harganya sudah lebih dari itu.
Dengan proses pengerjaan yang sangat rumit dan eksklusivitas tertinggi, rasanya biaya pengecatan, lebih tepatnya pelukisan, di bodi Bugatti_Divo ni jadi sepadan.
Selain bodywork, pelek juga telah dimodifikasi agar memiliki warna yang sesuai dengan bagian mobil lainnya.
Interiornya terbuat dari kulit dan Alcantara yang mencerminkan kontras warna hitam dan merah pada eksterior.
“Setiap Bugatti Divo adalah satu jenis,” kata Presiden Bugatti Stephan Winkelmann. “Kami senang dapat memenuhi keinginan pemilik mobil ini.
“Bugatti_Divo ini membuktikan bahwa brand kami mampu menciptakan maha karya desain dan teknologi.”