Daftar Isi
Jawaban Mendeskripsikan Gambar Secara Lisan – Halo sobat, dalam artikel kali ini akan disajikan informasi tentang jawaban mendeskripsikan gambar secara lisan halaman 13 yang terdapat pada buku Bahasa Indonesia untuk SMP Kelas VII.
Pembahasan soal ini terkait tabel 1.3 deskripsi objek yang terdapat pada materi kegiatan 5a. mendeskripsikan gambar secara lisan halaman 13 buku Bahasa Indonesia untuk SMP Kelas VII.
Sobat dapat membuat deskripsi objek sesuai dengan pemahaman sendiri, lalu membandingkannya dengan jawaban yang akan disajikan. Jawaban yang dibahas bertujuan untuk mempermudah twibbs dalam belajar. Untuk pembahasan selengkapnya mari kita simak bersama ulasan berikut ini.
Jawaban Mendeskripsikan Gambar Secara Lisan Halaman 13
Kegiatan 5a:
Mendeskripsikan Gambar Secara Lisan
Coba tulislah deskripsi gambar-gambar di bawah ini. Berdiskusilah dengan seorang teman. Agar deskripsi kalian kaya, cobalah menggunakan kata konkret, kalimat perincian, atau majas personifikasi. Setelah selesai, baca tulisan kalian secara bergiliran.
Baca Juga : Jawaban Menemukan Majas Personifikasi Pada Kutipan Novel
Tabel 1.3 Deskripsi Objek
Objek | Deskripsi Kalian |
Gambar 1.1 Bandrek |
(Bagaimana tampilan bandrek ini? Bagaimana harum yang tercium? Seperti apa rasanya?) |
Gambar 1.2 Gunung Papandayan |
(Apa yang kalian lihat? Bagaimana warna matahari terbit? Bentuk apa yang dilukiskan awan pagi itu?)
|
Gambar 1.3 Yaki |
(Bagaimana fisik kera hitam/yaki tersebut? Unikkah bentuk rambutnya? Apa yang sedang mereka lakukan?) |
Jawaban :
Objek | Deskripsi Kalian |
Gambar 1.1 Bandrek |
Bandrek adalah minuman khas Sunda yang banyak disukai orang. Bandrek umumnya disajikan hangat, sangat pas diminum saat malam hari atau musim hujan. Bandrek terbuat dari berbagai bahan, seperti jahe merah, gula merah, sirih, kayu manis,cengkeh, serai yang telah digeprek, dan daun pandan.
Harum yang tercium dari bandrek lebih dominan aroma jahe yang kuat. Karena memang bahan utama dari bandrek ini adalah jahe. Rasa bandrek manis dan pedas. Akantetapi rasa didominasi oleh rasa pedas karena komposisi jahe yang banyak dan ditambah dengan rempah-rempah seperti merica dan kayu manis. |
Gambar 1.2 Gunung Papandayan |
Sinar matahari yang keemasan menyinari punggung gunung. Awan-awan seperti kapal yang berlayar di lautan langit biru muda. |
Gambar 1.3 Yaki |
Monyet ini mempunyai bulu berwarna hitam. Kedua monyet ini tampak akrab seperti sahabat. Kalau melihat perilakunya sepertinya mereka sedang mencari kutu. |
Kesimpulan
Nah sobat, itulah pembahasan mengenai jawaban mendeskripsikan gambar secara lisan halaman 13 yang terdapat pada buku Bahasa Indonesia untuk SMP Kelas VII. Semoga pembahasan di atas dapat membantu sobat dalam belajar.
Baca Juga : Aplikasi Kamera Untuk Laptop Terbaik, Jernih Buat Kuliah Online!
Disclaimer : Pembahasan soal di atas merupakan panduan untuk belajar, jawaban tidak mutlak benar dan bersifat terbuka sehingga masih dapat dikembangkan.