contoh campuran heterogen
contoh campuran heterogen

Kunci Jawaban Contoh Zat Tunggal dan Campuran

Beritawarganet.com – Kunci Jawaban Contoh Zat Tunggal dan Campuran. Sobat BW, berdasarkan komposisi penyusunnya, materi dibedakan menjadi zat tunggal dan campuran. Zat tunggal merupakan zat yang terdiri atas materi sejenis, sedangkan zat campuran adalah zat yang terdiri atas beberapa jenis materi atau zat tunggal. Campuran dapat dibedakan menjadi campuran homogen dan campuran heterogen.

 

Kunci Jawaban Contoh Zat Tunggal dan Campuran – Nah Sobat BW, kali ini kita akan membahas tentang zat campuran yang biasa kita temui dalam kehidupan sehari-hari. Tapi sebelumnya, mari kita simak cerita Siti dan keluarganya sambil belajar tentang zat campuran.

 

Siti dan adik selesai membersihkan ruang keluarga. Ibu dan ayah pun selesai membersihkan halaman dan lingkungan rumah. Saatnya keluarga Siti beristirahat. Siti dan keluarganya beristirahat di ruang keluarga sambil menonton televisi. Sebelum menyajikan minuman, ibu menanyakan minuman yang diinginkan ayah, Siti, dan adik. Ternyata minuman yang diinginkan ayah, Siti, dan adik berbeda-beda. Ayah ingin kopi panas, Siti ingin air putih dingin, dan adik ingin es teh. Berbeda lagi dengan minuman yang diinginkan ibu Siti. Beliau menginginkan teh panas.

Baca Juga :  Kunci Jawaban Interpretasi Diagram! Jawablah Pertanyaan Berikut Ini di Informatika Halaman 78 Kurikulum Merdeka

 

Siti membantu ibu menyiapkan minuman. Ibu menyiapkan hidangan kecilnya. Ibu ingin membuat bakwan. Adonan bakwan sudah ibu siapkan sebelum memulai bekerja bakti membersihkan rumah. Jadi, ibu tinggal menggorengnya. Inilah adonan bakwan yang siap digoreng ibu.

 

contoh campuran heterogen

 

Coba kamu perhatikan adonan bakwan yang dibuat Ibu Siti. Adonan bakwan yang terdiri atas tepung terigu dan sayuran tidak tercampur secara merata. Materi dalam adonan sifat dan bentuknya masih kelihatan. Berdasarkan ciri adonan tersebut, dapat kamu ketahui bahwa adonan bakwan yang siap digoreng Ibu Siti merupakan zat campuran heterogen. Ibu segera menggoreng adonan bakwan.

 

Sementara itu, Siti sibuk menyiapkan berbagai minuman. Inilah minuman yang dibuat Siti.

 

1. Air dalam gelas pada gambar hanya terdiri atas satu zat, yaitu air mineral. Air dalam gelas tersebut tidak berubah rasa dan tidak berubah bentuk. Oleh karena itu, air putih dalam gelas tersebut merupakan zat tunggal.

 

 

 

 

 

 

2. Segelas es teh yang dibuat Siti merupakan zat campuran heterogen. Contoh campuran heterogen adalah teh dengan air. Selain itu, ada perasan jeruk nipis dan es.

 

 

 

 

 

 

3. Segelas kopi yang dibuat Siti pada gambar merupakan perpaduan tiga materi, yaitu air, gula putih, dan bubuk kopi. Perhatikan dasar gelas pada adonan kopi tersebut. Dalam dasar gelas tampak adanya endapan kopi yang tidak larut sempurna dengan air dan gula. Berdasarkan ciri adonan kopi tersebut dapat kamu pahami bahwa air kopi termasuk zat campuran heterogen.

Baca Juga :  Kunci Jawaban Matematika Soal Ringkasan halaman 118 kelas 7

 

 

 

 

 

 

 

4. Segelas teh manis yang dibuat Siti pada gambar merupakan perpaduan tiga materi yaitu air, teh, dan gula putih. Perpaduan antara air, gula, dan teh pada gelas tampak tercampur merata atau sempurna. Materi (air, teh, dan gula putih) tidak memisah. Berdasarkan ciri teh manis tersebut dapat kamu pahami bahwa teh manis termasuk zat campuran homogen.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Ayo Berdiskusi

Kunci Jawaban Contoh Zat Tunggal dan Campuran – Kamu telah mengetahui beberapa contoh zat pada materi. Sekarang, diskusikan dengan teman satu kelompokmu untuk mencari contoh lain materi yang termasuk zat tunggal, zat campuran homogen, dan zat campuran heterogen. Berikan alasan mengapa materi tersebut termasuk zat tunggal, zat campuran homogen, atau zat campuran heterogen. Setiap kelompok minimal membuat lima contoh materi. Buatlah laporan hasil diskusi kelompokmu.

 

Laporan Hasil Diskusi

Hasil diskusi

Contoh materi yang termasuk zat tunggal, zat campuran homogen, dan zat campuran heterogen adalah

 

Baca Juga :  Kunci Jawaban Siswa Aktif halaman 103 Produk dan Jasa Lokal PPKn SMP Kelas 7 Kurikulum Merdeka

Contoh Zat tunggal:

1. Emas (Au)

2. Platina (Pt)

3. Tembaga (Cu)

4. Hidrogen (H₂)

5. Oksigen (O₂)

Alasannya: dikatakan zat tunggal karena zat tersebut tidak dapat disederhanakan lagi menjadi zat yang lebih sederhana.

 

Contoh campuran homogen:

1. Larutan gula

2. Larutan garam

3. Sirup

4. Udara

5. Campuran air dan cuka

Alasannya: dikatakan campuran homogen karena komponen penyusun (bahan) kedua campuran tersebut ketika dicampurkan melarut sempurna sehingga tidak dapat dibedakan lagi.

 

Contoh campuran heterogen:

1. Campuran air dan beras

2. Campuran air dan bubuk kopi

3. Campuran air dan pasir

4. Sop buah

5. Campuran kerikil dan semen

Alasannya: dikatakan campuran heterogen karena komponen penyusun (bahan) kedua campuran tersebut ketika dicampurkan tidak dapat melarut dengan sempurna sehingga dapat dibedakan antara kedua komponen penyusunnya.

 

Kunci Jawaban Contoh Zat Tunggal dan Campuran – Jadi Sobat BW, suatu zat dikatakan zat tunggal apabila zat tersebut sudah tidak bisa disederhanakan lagi. Suatu zat dikatakan sebagai campuran homogen ketika ada beberapa zat yang dicampurkan kemudian campuran tersebut melarut secara sempurna sehingga tidak dapat dibedakan lagi zat penyusunnya. Sedangkan suatu zat dikatakan secagai campuran heterogen ketika ada beberapa komponen penyusun dicampurkan tetapi tidak dapat melarut dengan sempurna sehingga kita masih bisa membedakan komponen-komponen penyusunnya.

 

Semoga bermanfaat ya..