beli toyota rush

Toyota Rush, Berhasil Pria Ini Beli Dari Hasil Kumpulkan Uang Koin di Galon dan Uang Rp. 2000 an Selama 3 Tahun

Berita WarganetToyota Rush, Berhasil Pria Ini Beli Dari Hasil Kumpulkan Uang Koin di Galon dan Uang Rp. 2000 an Selama 3 Tahun. Memiliki mobil atau kendaraan pribadi menjadi impian banyak orang, banyak orang berbagai cara untuk membeli Mobil Impianya.

Dari mengumpulkan uang, berhutang, menjual tanah dan lain sebagainya. Pria di Makasar ini patt dijadikan contoh, Dari vidio unggahan akun Instagram @makassar_info pada Selasa (28/9/2021) lalu, di perlihatkan seorang pria di sebuah Dealer mobil sedang membeli mobil dengan uang kertas pecahan Rp. 2000 yang ditata di dalam sebuah akrdus, beserta uang koin yang berada di dalam galon.

Baca Juga :  Bingkai Foto HUT Kabupaten Bolmong ke-68, Rekomendasi 2022

Dalam keteranganya Pria asal Makasar ini mengumpulkan uang – uang tesebut selama 3 Tahun. Setelah berhasil mengumpulan uang selama itu dia langsung mendatangi Dealer Mobil dan hendak membeli Mobil Impianya yaitu Toyota Rush.

Sebagian besar orang membeli sesuatu dengan harga yang tinggi kalau tidak menggunakan sistem transfer minimal menggunakan uang cash pecahan besar, nah disini ada hal unik yang dilakukan Bapak Asriadin Syamsudin, dia tidak menukarkan uang hasil tabunganya, jadi masih berwujud recehan koin Rp. 500 yang tetap diletakan digalon serta Uang Rp. 2000 yang ditata didalam kardus.

Baca Juga :  Berikut Merupakan 10 Restoran Cepat Saji Yang Memiliki Layanan Drive-Thru Tercepat

 

Hal diatas nampak Dari video yang diunggah, ada sejumlah galon berisi koin yang dibawa ke dealer Toyota. Beberapa di antaranya terlihat sudah kosong kemungkinan telah dikeluarkan.

Disamping galon ada kardus besar yang berisi uang Rp. 2000 yang sudah ditata.

Insiden ini membuat karyawan dealer terkejut sebab uang – uang kertas hasil tabunganyapun masih dalam kondisi baik, terutama uang kertas Rp. 2000an

“Sudah dipisahkan yang bagus-bagus. Yang bagus-bagus saya simpan,” kata pria pembeli mobil saat menjelaskan kondisi uangnya.

Unggahan vidio ini sudah menarik perhatian banyak Warganet dan berhasil ditonton 19,798 kali, tidak hanya itu banjir komentarpun sangat banyak dari para warganet. kebanyakan banyak yang kaget serta heran sebab uangnya masih utuh dan tanpa ditukarkan terlebih dahulu.

Baca Juga :  Twibbon Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2021, Unduh Gratis Disini !!

“Knp ga dituker dulu pak, kasihan dealernya ngitungnya ???? auto lembur,” tulis @mardiyua

“Pertanyaan y kerja apakah sibapak ini sebelumnya, banyak uang koin brayy,” komentar @haerulroy76_

“Pantas susah uang 2 ribuan,” jelas @mbredetsji91

“Selamat menghitung,” komentar @@unirajab8421

“Hebat dia ???? dalam 2 tahun bisa tabung uang kecil banyak begitu,” tulis @hussensahdi