Berita Warganet – Lexus Akhirnya Perkenalkan Lexus NX 2022!. Lexus NX generasi kedua sudah ada di depan kita. Seperti diberitakan, pertengahan Juni 2021 lalu Lexus NX 2022 hadir untuk menghadirkan crossover mewah generasi baru.
Tentunya ada beberapa perubahan besar pada modelnya. Dengan kehadirannya itu pula datang sejumlah peningkatan dan pembaruan gaya dibandingkan dengan versi sebelumnya.
Termasuk sistem infotainment yang lebih cerdas. Yang juga baru dalam jajaran Lexus NX ini adalah model PHEV baru yang disebut Lexus NX 450+, dan berada dalam range paling top.
Berikut ini adalah video resmi dari pembuat mobil divisi mewah Toyota tersebut yang menunjukkan crossover itu sedang diuji di trek balap.
Tidak lazim bagi sebuah crossover untuk dipamerkan di trek balap, tetapi Lexus tetap melakukannya bersama dengan sejumlah cuplikan video lainnya di belakang layar.
Sayangnya, seluruh video di atas dibuat dalam bahasa Jepang dan tanpa teks bahasa Inggris.
Tapi semoga itu tidak terlalu masalah, karena Anda sebenarnya masih tetap bisa mendapatkan petunjuk dari konten ini dan menikmati Lexus ini dari sisi visual.
Terlepas dari pembaruan visual tersebut, jajaran Lexus_NX sekarang menawarkan empat opsi powertrain.
Pertama, tipe standar Lexus NX 250 ditenagai oleh mesin inline-4 kapasitas 2,5 liter yang menghasilkan 203 tenaga kuda (151 kilowatt) dan torsi 184 pound-feet (250 Newton-meter).
Kemudian yang kedua ada NX 350, yang menggunakan mesin 2,4 liter turbocharged serta menghasilkan output 275 hp (205 kW) dan torsi 317 lb-ft (430 Nm).
Mereka yang menginginkan keuletan tambahan dari dua motor listrik Lexus dapat memilih versi yang ketiga yang bertenaga hybrid, NX 350h.
Versi hybrid tersebut mampu menghasilkan output tenaga 239 hp (178 kW) dan memiliki perkiraan penghematan bahan bakar 36 mil (58 kilometer) per galon.
Yang keempat, terbaru, dan paling kuat dari jajaran tersebut adalah Lexus NX 450h +.
Ini adalah EV (eletric vehicle/kendaraan listrik) plug-in hybrid alias PHEV yang menggunakan mesin bensin 2,5 liter yang sama dengan Lexus_NX 350h.
Tetapi bedanya, Lexus_NX 450h + memiliki output sistem gabungan lebih besar, yaitu 302 hp (225 kW).
Lexus_NX 450h + terbaru ini juga lumayan cepat. Mobil ini dapat berakselerasi dari kecepatan 0 hingga 60 mil per jam (0-97 kilometer per jam) dalam waktu 6,0 detik.
Sedangkan range atau jangkauan jarak tempuh EV murninya adalah sekitar 36 mil (58 kilometer) per pengisian daya baterai.
Video di atas halaman ini menunjukkan jajaran Lexus_NX yang sedang beraksi. Tetapi jika Anda ingin melihat lebih dekat versi crossover terbaru tersebut, pastikan untuk menonton video di bawah ini.