5 Aplikasi Kunci Layar Untuk Android Keren Dan Unik

Aplikasi – 5 Aplikasi Kunci Layar Untuk Android Keren Dan Unik. Apakah kamu kerap kesal karena ada yang suka iseng membuka-buka ponsel kamu dan mengambil gambar atau membaca pesan dengan sengaja? Biasanya ini sih sering dilakukan orang-orang terdekat, bisa pasangan, teman maupun keluarga. Apabila hal ini dibiarkan, perilaku tersebut tentu akan membuat privasi kamu sangat terganggu. Itulah mengapa, kamu perlu memasang aplikasi lockscreen terbaik agar dapat membuat ponsel jadi lebih aman dari para stalker iseng.

Layar smartphone yang tidak kamu kunci pun juga bisa menyebabkan berbagai masalah, misalnya tanpa sengaja ponsel jatuh di tempat umum atau diambil pencuri. Layar ponsel yang tidak kamu kunci menggunakan aplikasi kunci layar ini, bisa-bisa data penting di dalamnya digunakan oleh orang tak bertanggung jawab yang menemukan ponselmu. Karenanya kamu butuh aplikasi lockscreen ini untuk membuat layar ponsel tetap terkunci dan aman.

Daftar Rekomendasi Aplikasi Kunci Layar Untuk Android Keren Dan Unik :

1. LokLok

aplikasi kunci layar android LokLok

LokLok merupakan sebuah aplikasi pengunci layar yang sangat unik. Namun, agar aplikasi ini bisa menjadi semakin menarik, kamu bisa ajak teman-teman kamu untuk mengunduh LokLok di perangkat mereka.

Aplikasi LokLok ini memungkinkan kamu untuk menggambar di layar yang sedang terkunci dan juga mengirimkan gambar tersebut sebagai pesan ke teman yang menggunakan aplikasi LokLok yang sama di perangkatnya. Pesan yang kamu kirim ini akan ditampilkan pada layar smartphone teman kamu yang sedang terkunci, lalu mereka dapat memodifikasi gambar tersebut dan mengirimkannya kembali kepada kamu.

Baca Juga :  Review Poco X3 NFC

Sayangnya, aplikasi LokLok yang beredar di Play Store adalah versi Beta. Jadi, aplikasi ini kurang disarankan untuk kamu gunakan apabila mengutamakan keamanan data pribadi di dalam smartphone kamu. Namun apabila kamu masih ingin mengunduhnya bisa melalui link APK pure di bawah ini, tapi ingat aplikasi ini tidak disarankan karena keamanan data pribadi kamu belum terjamin.

Download Aplikasi LokLok

2. PIN Genie Locker- Kunci layar & Kunci App

Aplikasi kunci layar ini bisa mengunci ponsel kamu menggunakan kunci layar alas PIN yang paling aman. Aplikasi kunci layar akan mengunci layar ponsel kamu dengan hanya 4 tombol licin. Setiap tombol mempunyai 3 angka dan semua nomor akan dirombak setelah orang lain melakukan upaya membuka ponselmu.

Ketika seorang penyusup memasukan kode pin yang salah, aplikasi ini akan secara diam-diam mengambil foto wajah si penyusup tersebut dan akan mengirimkan peringatan kepada kamu pada saat login.

Aplikasi ini bukan hanya bisa mengunci layar saja namun bisa juga mengunci dan melindungi aplikasi seperti Facebook, Whatsapp, Messager, Chrome, foto, aplikasi bank atau aplikasi lainnya yang kamu ingin simpan secara privasi, sehingga bisa mengadakannya lebih dari satu kunci layar!

Aplikasi kunci layar ini juga dilengkapi dengan fungsi penyusup untuk mengingatkan kamu siapa yang mencoba masuk ke dalam aplikasi kamu. Merasa aman untuk memberikan ponsel ke teman-teman dan keluarga, kamu tidak perlu khawatir tentang aplikasi tertentu yang diakses.

Download Aplikasi PIN Genie Locker

3. Layar Kunci Isyarat

Aplikasi kunci layar ini bisa mengunci ponsel kamu menggunakan Gambar huruf, angka, simbol, tanda tangan atau isyarat untuk bisa membuka kunci. Kamu bisa membuka kunci dengan isyarat, sidik jari atau PIN.

Di dalam aplikasi layar kunci isyarat ini ini kamu bisa membuat pola gambar dan mengatur sendiri warna apa yang kamu inginkan bisa juga untuk tidak memperlihatkan pola yang sedang di gambar supaya orang lain yang melihat tidak tahu apa yang kamu gambar supaya bisa membuka layar kuncinya.

Baca Juga :  Pentingnya Artikel Dalam Internet Marketing

Seperti pada aplikasi kunci layar umumnya bisa memotret wajah penyususp, aplikasi ini juga bisa melakukannya apabila sang penyusup mencoba beberapa kali pola pada ponsel mu dan gagal aplikasi ini akan secara diam – diam memotret sang penyusup itu.

Download Aplikasi Layar Kunci Isyarat

4. Layar kunci ritsleting berlian

Aplikasi layar kunci ini adalah mungkin kamu juga mengetahui secara universal diketahui bahwa berlian adalah sahabat seorang gadis, jadi kamu bisa mendownload aplikasi Layar kunci ritsleting berlian dan membuat ponselmu memiliki tampilan yang cantik tapitetap aman.

Kamu bisa memilih layar yang bagus dan juga gratis untuk mengesankan teman-teman kamu dan bisa langsung  melindungi perangkat kamu.

Pada aplikasi ini terdapat ritsleting yang indah ini kunci untuk gadis-gadis mudah untuk menggunakan-hanya unzip dan masukkan pin rahasia kamu untuk membuka telepon. Melihat layar kunci yang indah yang benar-benar bekerja dan pilih wallpaper layar kunci favorit kamu.

Download Aplikasi Layar kunci ritsleting berlian

5. Layar kunci foto

Yang terahir dari rekomendasi aplikasi kunci layar ini sesuai dengan namanya, aplikasi photo lock screen ini akan mengunci dan membuka layar dengan menggunakan foto saja. Unik, bukan Jadi, ketika kamu ingin membuka layarnya, tinggal pilihlah beberapa foto yang muncul di layar lock screen. Hal tersebut bisa mengecoh orang lain agar pattern kamu tidak mudah diingat oleh orang lain.

Beberapa fitur yang ada pada aplikai layar kucnci foto ini kamu bisa menerapkan kode sandi kunci dengan gambar favorit Anda dari galeri, , mengatur latar belakang khusus untuk layar kunci kamu, mengatur avatar kode sandi dengan foto kamu sendiri (kekasih, anak, teman, dll …), kamu dapat menyesuaikan tombol bentuk dengan hati, bintang, berlian, apel, lingkaran, dll, memangkas atau ubah ukuran foto yang kamu pilih untuk disertakan.

Baca Juga :  Cara Edit Video Tiktok Di Aplikasi Kinemaster

Download Aplikasi Layar kunci foto

Penutup

Nah, itu dia tadi informasi menarik tentang aplikasi kunci layar terbaik yang sangat layak kamu gunakan untuk membuat smartphone Android kamu jadi lebih aman. Menarik bukan? Dengan aplikasi lockscreen tersebut kamu bisa mendapatkan fitur keamanan layar yang jauh lebih menarik ketimbang pengunci layar bawaan dari smartphone.

Informasi Seputar Aplikasi Terbaru 2021 Baca Disini :